“Pemas KMIP UGM melaksanakan GEBRAKAN (Gerakan Berbagi Kebaikan) #4 dan #5 kepada Panti Asuhan Bina Siwi”

(Anggota Pemas KMIP yang terlibat dalam GEBRAKAN #4 dan #5)

Dalam rangka mewujudkan GEBRAKAN (Gerakan Berbagi Kebaikan) yang merupakan salah satu program kerja dari departemen Pengabdian Masyarakat Keluarga Mahasiswa Ilmu Perikanan mengadakan Open Donasi. Open donasi tersebut terbagi menjadi dua tahap yaitu GEBRAKAN #4 dan GEBRAKAN #5. Pada mulanya setiap GEBRAKAN dilaksanakan setiap satu bulan sekali. Namun, pada bulan Mei dan Juni dilaksanakan secara bersamaan karena pada saat bulan Mei terdapat agenda UAS yang mana semua anggota departemen pemas fokus untuk UAS terlebih dahulu. Oleh karena itu, anggota departemen pemas sepakat untuk menggabungkan antara GEBRAKAN #4 dan GEBRAKAN #5.

Periode open donasi GEBRAKAN #4 dilaksanakan pada tanggal 9-27 Mei 2022. Kemudian, untuk periode open donasi GEBRAKAN #5 dilaksanakan pada tanggal 10-25 Juni 2022. Bentuk donasi yang dapat didonasikan berupa paket sembako dan uang tunai. Total donasi yang didapatkan dari gabungan antara kedua open donasi tersebut yaitu berupa pakaian layak pakai dan uang yang berjumlah Rp.1.229.000,.

GEBRAKAN #1 dan #2 ini dilaksanakan pada tanggal 26 Juni 2022. Penyerahan donasi yaitu berupa beras 50 kg, minyak goreng 4 liter, snack makanan, doorprize, roti bakar, dan uang tunai berjumlah Rp.400.000,. Serangkaian kegiatan yang dilakukan yaitu membeli bahan-bahan donasi menggunakan uang donasi yang telah didapatkan. Kemudian, dilakukan pengepakan donasi supaya lebih mudah didistribusikan. Setelah semua paket donasi siap, lalu paket donasi tersebut segera dibawa ke tempat pembagian donasi.

(Dokumentasi anggota Departemen Pemas KMIP melakukan penyerahan donasi kepada Panti Asuhan Bina Siwi)

Terdapat beberapa serangkaian acara dalam pembagian donasi kepada Panti Asuhan Bina Siwi. Pertama, acara dibuka oleh pengurus Panti Asuhan Bina Siwi. Kemudian, dilanjutkan dengan pertunjukan seni musik oleh teman-teman Panti Asuhan Bina Siwi. lalu, dilanjutkan oleh sambutan Ketua Panti Asuhan Bina Siwi dan Ketua Departemen Pemas. Berikutnya, dilakukan penyerahan sejumlah donasi yang kemudian dilanjutkan games bersama. Yang mana dalam games tersebut terdapat doorprize untuk teman-teman panti. Serangkaian acara tersebut dilakukan oleh anggota departemen pemas KMIP dengan memperhatikan protokol kesehatan.

Melalui kegiatan GEBRAKAN #4 dan #5 diharapkan dapat meningkatkan rasa kepedulian warga departemen perikanan kepada masyarakat sekitar yang lebih membutuhkan. Selain itu, melalui kegiatan tersebut diharapkan dapat memberikan dampak yang positif bagi masyarakat penerima donasi. Kemudian, harapannya program kerja GEBRAKAN dapat dilakukan secara berkelanjutan dan warga departemen perikanan semakin tertarik untuk ikut serta dalam kegiatan ini.

Leave A Reply

Your email address will not be published.